Ditinggal Mardani, Encun Dekat dengan Kholil

Kontrak Teddy Syah yang berperan sebagai Mardani dalam sinetron Anak-Anak Manusia habis. Kini posisi peran antagonis itu digantikan oleh Somad (Anjasmara), preman di kampung. Sementara itu, Encun (Devi Permatasari) istri mendiang Mardani diceritakan berencana menikah dengan Kholil (Gunawan).

Setelah Mardani (Teddy Syah) meninggal, ternyata Encun (Devi Permatasari) berpacaran dengan Kholil (Gunawan) si pengusaha besi bekas asal Madura. Hubungan Encun dengan Kholil yang memang merupakan mantan pacarnya, tentu saja membuat keluarga besar Mardani dan keluarga besar Encun menjadi renggang. Apalagi Mardani belum lama meninggal.

Selain itu Kholil juga ditaksir oleh Selbi (Asri Welas), adik Mardani.

Yang paling membenci Encun tentu saja Selbi. Sebab ia berharap Kholil kelak akan menjadi suaminya. Akan tetapi ternyata Kholil melabuhkan hatinya pada janda mendiang Mardani itu. Itulah salah satu episode sinetron ini yang ditayangkan RCTI, pekan lalu.

Tentang berakhirnya Teddy Syah yang berperan sebagai Mardani dalam sinetron Anak-Anak Manusia, ditegaskan oleh sutradara tim 1 sinetron itu, Gema Andika. Kontrak Teddy Syah, kata Gema, dalam sinetron tersebut memang sudah habis. Setelah tidak ada lagi karakter Mardani, maka karakter antagonis dalam sinetron tersebut akan dilakukan oleh Somad (Anjasmara), yang akan menjadi preman di kampung itu dan sering membuat ulah yang membuat warga kesal.

Beberapa waktu lalu, pemirsa disuguhi cerita tentang Mardani yang pura-pura tinggal di gubuk reyot di pinggir sungai, setelah mendengar pemerintah akan memberikan santunan kepada orang miskin. Rupanya Mardani ingin mendapatkan santunan. Ternyata ulah Mardani terdengar oleh ayahnya, Haji Mansur (Edi Riwanto). Ulah tersebut tentu saja membuat malu Haji Mansur yang di kampung itu terkenal kaya.

Karena sangat marah, Haji Mansur tidak lagi menganggap Mardani sebagai anaknya dan memutuskan hubungan dengan Mardani. Padahal Mardani baru saja mendapat msuibah, rumahnya mengalami kebakaran. Kondisi ekonominya masih terpuruk. Merasa frustasi dan merasa tidak lagi diperhatikan oleh ayahnya (Haji Mansur), Mardani akhirnya bunuh diri dengan menceburkan diri ke sungai.

Setelah Teddy Syah tidak main lagi, Devi Permatasari yang berperan sebagai Encun mengaku ada rasa kehilangan lawan main. Tetapi, ia tidak tahu perkembangan karakternya kelak, karena ia akan menikah lagi dengan Kholil. "Saya tidak tahu perkembangan skenarionya nanti. Saya sih sebagai Encun akan mendapatkan pasangan hidup lagi, yaitu Kholil, "kata Devi Permatasari saat dijumpai di Cibubur, Jumat (16/5).

Selbi Pura-Pura Sakit

Jumat (16/5) lalu, tim 2 Anak-Anak Manusia, melakukan syuting adegan Selbi yang pura-pura sakit agar bisa menggagalkan acara lamaran Kholil kepada Encun.

Selbi yang malam itu ingin keluar rumah tanpa sepengetahuan ayahnya, Haji Mansur, mengakali pembantunya Mat Sani. Dia berpura-pura mengaku sakit. Semua pintu yang menuju keluar harus Mat Sani buka agar dia bisa cepat pergi ke dokter. Alasannya sudah tidak tahan dengan penyakitnya.

"lya, saya kan enggak setuju kalau Kholil menikah dengan Encun. Karena saya suka dengan Kholil. Saya terus  berusaha menghalang- halangi kedekatan Kholil dengan Encun," kata Asri Welas yang berperan sebagai Selbi saat dijumpai di Cibubur.

Akting Asri Welas yang batuk-batuk kemudian muntah, ternyata memancing tawa kameramen dan kru lainnya di tempat itu. Asri memang pandai menirukan orang yang sedang sakit. la batuk-batuk hingga terbungkuk-bungkuk dan matanya merah hingga mengeluarkan air mata, layaknya orang sakit sungguhan.

 Adegan Asri Welas batuk-batuk, ternyata cukup dilakukan Asri sekali saja alias one take karena dianggap sutradara sempurna. "Bungkus", begitu istilahnya. Sutradara sudah cukup puas dengan akting Asri.

Adegan langsung dilanjutkan Asri berlari ke pintu keluar.

 

(C&R, Edisi 821, 21-27 Mei 2014)